Perusakan Pos Polisi di Gentong Kadipaten, Polres Tasikmalaya Kota Lakukan Penyelidikan

    Perusakan Pos Polisi di Gentong Kadipaten, Polres Tasikmalaya Kota Lakukan Penyelidikan

    TASIKMALAYA – Polres Tasikmalaya Kota tengah melakukan penyelidikan terkait dugaan perusakan Pos Polisi (Pospol) Lingkar Gentong, Kadipaten, Kabupaten Tasikmalaya, yang terjadi pada Selasa (17/12/2024). Perusakan tersebut diduga dilakukan oleh Orang Tidak Dikenal (OTK) dengan menggunakan benda keras, sehingga mengakibatkan kaca pada bagian pintu dan jendela pos mengalami kerusakan.

    Kapolres Tasikmalaya Kota, AKBP Joko Sulistiono, membenarkan kejadian tersebut dan menyatakan bahwa pihaknya telah melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) untuk mengungkap pelaku perusakan.

    “Ya benar adanya kejadian perusakan. Diduga pelaku menggunakan benda keras yang menyebabkan kaca jendela dan pintu pecah. Kami masih terus melakukan penyelidikan untuk mengidentifikasi pelaku dan motifnya, ” ungkap AKBP Joko Sulistiono.

    Kapolres menjelaskan bahwa Pospol Lingkar Gentong memiliki peran penting dan strategis, terutama dalam mendukung kegiatan pengamanan arus mudik Lebaran serta perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru). Pos tersebut berfungsi sebagai pusat pengaturan lalu lintas dan kegiatan kemanusiaan di kawasan rawan kepadatan kendaraan.

    “Saat kejadian, Pos Polisi ini dalam keadaan kosong. Pos ini biasanya digunakan untuk operasi kemanusiaan, khususnya saat pengamanan arus lalu lintas selama Lebaran dan Nataru, ” tambahnya.

    AKBP Joko juga menegaskan bahwa setelah proses olah TKP selesai, pihaknya akan segera melakukan perbaikan terhadap Pos Polisi tersebut agar dapat kembali beroperasi secara optimal, mengingat kesiapan fasilitas menjadi salah satu prioritas dalam menghadapi pengamanan Nataru 2024.

    Tasikmalaya Kota

    Tasikmalaya Kota

    Artikel Sebelumnya

    Kapolsek Gunungtanjung Hadiri Monitoring...

    Artikel Berikutnya

    Pria Tanpa Identitas Tertemper Kereta Api...

    Berita terkait

    Bhabinkamtibmas Polsek Tamansari Sambang Warga Binaan Kel. Sukahurip, Pantau Kegiatan Ketahanan Pangan
    Antisipasi Aksi Balap Liar, Polsek Cibeureum Tingkatkan Patroli di Jalan Lingkar Utara Purbaratu
    Kapolres Tasikmalaya Kota Terima Kunjungan Kerja Komisi III DPR RI Fraksi NasDem, Bahas Kesiapan Pengamanan Natal dan Tahun Baru
    Bhabinkamtibmas Polsek Rajapolah Sambang Budidaya Tanaman Cabe Terkait Program Ketahanan Pangan di Desa Manggungsari
    Bhabinkamtibmas Polsek Cineam Jalin Sinergitas dengan Staf Bendungan Leuwikeris di Desa Ancol
    Bhabinkamtibmas Polsek Tamansari Sambang Warga Binaan Kel. Sukahurip, Pantau Kegiatan Ketahanan Pangan
    Antisipasi Aksi Balap Liar, Polsek Cibeureum Tingkatkan Patroli di Jalan Lingkar Utara Purbaratu
    Hadapi Pilkada 2024, Polres Tasikmalaya Kota Bersama Brimob Batalyon D Polda Jabar Gelar Latihan Gabungan.
    Sukseskan Pilkada 2024, Kapolri dan Panglima TNI Ikuti Doa Bersama Lintas Agama
    Masuki Masa Tenang Pilkada , Kapolres Tasikmalaya Kota Melakukan Pengecekan Kesiapan TPS
    Kunjungan Kerja Kapolda Jabar,Berikan Pengarahan Kepada Perwira dan Kapolsek Jajaran Polres Tasikmalaya Kota
    Pimpin Upacara Kesadaran Nasional, Kapolres Tasikmalaya Kota Apresiasi  Pengamanan Pemilu dan Berikan Penghargaan Untuk Personel Berprestasi
    Silaturahmi Bhabinkamtibmas Polsek Tamansari menghadiri Kegiatan Halal bihalal Ikatan Masyarakat Minang di Kelurahan Setiamulya
    Patroli Tempat Wisata di Tasikmalaya, Personel Polsek Cihideung Sampaikan Himbauan Kamtibmas
    Polres Tasikmalaya Kota Patroli Malam Polsek Ciawi,  Sambangi Gudang PPK, Pastikan  Logistik Pemilu Aman

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Panglima TNI Hadiri Pengucapan Sumpah Pimpinan KPK, Pelantikan Ketua Dewan Pertahanan Nasional serta Gubernur Kalsel
    Curah Hujan Tinggi, Polisi di Kota Tasikmalaya Tingkatkan Patroli Antisipasi Banjir dan Pohon Tumbang.
    Pria Tanpa Identitas Tertemper Kereta Api di Rajapolah, Polres Tasikmalaya Kota Lakukan Evakuasi dan Penyelidikan

    Follow Us

    Random

    Tags

    Voting Poll