Tasikmalaya, 6 Januari 2025 – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Bhabinkamtibmas Polsek Jamanis Aiptu Gatot Suharyanto melakukan koordinasi dengan aparatur Desa Karangmulya, Kecamatan Jamanis, Kabupaten Tasikmalaya. Kegiatan ini berlangsung dalam suasana penuh keakraban di kantor desa setempat.
Bhabinkamtibmas Desa Karangmulya Aiptu Gatot menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada perangkat desa. Ia mengingatkan pentingnya peran aktif seluruh elemen masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan. Beberapa poin yang disampaikan meliputi:
1. Peningkatan Kewaspadaan terhadap Kejahatan
Warga diminta untuk lebih waspada terhadap tindak kejahatan seperti pencurian kendaraan bermotor (Curanmor), pencurian dengan kekerasan (Curas), dan pencurian dengan pemberatan (Curat). Bripka Andi mengajak warga untuk mengaktifkan kembali sistem keamanan lingkungan (siskamling).
2. Bahaya Penipuan Online dan Hoaks
Dalam era digital, warga diingatkan untuk berhati-hati terhadap modus penipuan online yang marak terjadi. Bripka Andi juga mengedukasi pentingnya menyaring informasi sebelum menyebarkannya untuk mencegah peredaran hoaks.
3. Kolaborasi dalam Menyelesaikan Masalah
Aparatur desa diajak untuk terus berkoordinasi dengan pihak kepolisian dalam menyelesaikan permasalahan yang terjadi di lingkungan masyarakat, sehingga dapat mencegah terjadinya konflik.
Kapolsek Jamanis, IPTU Imang Sunarman menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan langkah strategis dalam membangun kemitraan antara Polri dan masyarakat. “Koordinasi dengan aparatur desa adalah wujud sinergi yang sangat penting. Dengan kerjasama ini, kita dapat menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif, ” ujar IPTU Imang
Aparatur Desa Karangmulya menyambut baik kegiatan ini dan berkomitmen untuk terus mendukung program-program Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.